Leelou Blogs

Thursday, March 18, 2010

Classic Strawberry Chesse Cake

Bahan:
750 gr cream cheese
200 gr gula pasir halus
200 ml fresh cream
¼ sdt garam
¼ sdt vanilla
2 sdm air jeruk lemon
Bahan Dasar:
160 gr biskuit regal, haluskan
50 gr mentega leleh
Hiasan:
150 gr stroberi
2 sdm jelfik (untuk mengilapkan makanan)
Cara Membuat:
1. Haluskan biskuit, campur dengan mentega leleh, aduk sampai rata. Masukkan dalam loyang kotak ukuran 20 x 20 x 3 cm yang sudah dilapisi dengan kertas roti. Tekan-tekan sampai padat.
2. Kocok cheese cream, vanilla, garam, gula pasir dan sampai lembut, tambahkan fresh cream, aduk sampai rata. Terakhir, tambahkan air jeruk lemon aduk rata.
3. Tuang adonan cheese ke dalam loyang berisi biskuit, panggang dalam oven dengan cara au bain marie dengan suhu 160 derajat Celcius selama 50 menit atau sampai cake matang.
4. Potong cake ukuran 5 x 6 cm, hias dengan stroberi, dan beri jelfik agar buah jadi tampak mengilap.
Resep: Tatyan Danu
source : Tabloid nova

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails