Leelou Blogs

Wednesday, November 10, 2010

Cream Cheese Fruit


nama resepnya aku sebut cream cheese Fruit aja..abis bingung mo dinamain apa. Dessert satu ini rasanya ringan, enak tapi ga kebelenek. Awalnya aku iseng-iseng aja secara ada bahan-bahan di kulkas dan sisa Brownies eeh keterusan karna enak. Aku juga ga sempet foto..soalnya waktu itu ko serba ga sempet ya..hehe ngeles, mana si kacang aku sangrai sampe kelupaan..item dehhh :((
Bahan :
  • brownies kukus atau panggang atau bisa juga beli brownies atau cake coklat yang udah jadi.
  • 2 gelas buah sahne
  • 1 cup mascarpon
  • 2 cup Cream cheese
  • 1 kaleng buah kalengan, buang airnya. mungkin kalo pake buah seger lebih enak
  • kacang yang udah disangrai atau di oven.
  • 50 gr gula halus
Cara :
  • sahne dan gula dikocok dengan mixer sampe berjejak kira-kira  2 menit. sisihkan.
  • di tempat terpisah satukan Mascarpon dan cream cheese, kocok dengan mixer kira2 2-3 menit sampe terlihat lembut.
  • Satukan sahne dan Cream cheese, dan tambahkan buah kalengan..aduk cepat (jgn keseringan diaduk)
  • Tata di loyang brownies dan kemudian masukkan adonan sahne, cream cheese dan buah. Hiasi diatasnya dengan buah dan taburi dengan kacang. kalo ga suka kacang masih tetep enak ko.





1 comment:

  1. This looks delicious Nisa.I came across your site from the foodieblogroll and I'd love to guide Foodista readers to your site. I hope you could add this cream cheese widget at the end of this post so we could add you in our list of food bloggers who blogged about cream cheese, Thanks!

    ReplyDelete

Related Posts with Thumbnails